Kaca mobil merupakan elemen penting yang kebersihannya harus terus terjaga karena menyangkut dengan visibilitas pengendara. Namun, perlu Anda pahami jika kaca mobil Anda terlapis kaca film, Anda harus sedikit berhati-hati karena membersihkan kaca film tidak bisa sembarangan.
Jika Anda sembarangan dalam membersihkan kaca film, permukaan kaca film tersebut justru bisa bermasalah seperti berembun, tergores, berminyak atau buram yang berujung pada terganggunya pandangan Anda. Pada artikel ini akan kami jelaskan bagaimana cara membersihkan kaca mobil yang dilapisi kaca film dengan benar.
Tidak semua pemilik mobil mengetahui akan hal penting ini. Mereka pikir tidak ada perbedaan dalam membersihkan kaca mobil yang tidak dilapisi atau dilapisi kaca film.
Cara membersihkan kaca film dengan benar yang pertama adalah untuk membersihkan debu kering yang menempel, Anda dapat menggunakan bulu ayam atau kemoceng atau bisa juga dengan menggunakan lap kering dengan tekstur yang lembut.
BACA JUGA: BAHAYA INFRAMERAH BISA DIHALAU KACA FILM
BACA JUGA: JANGAN MEMBERSIHKAN KACA FILM DENGAN TISU, MENGAPA?
Yang kedua, hindari atau minimalkan penggunaan bahan kimia terutama yang terdapat kandungan alkohol. Mengapa? Karena cairan kimia tersebut dapat mengurangi atau menghilangkan kemampuan tolak panas kaca film Anda dan juga akan membuat kaca film tersebut menjadi buram.
Ketiga, ketika Anda mendapati kotoran atau noda yang menempel pada permukaan kaca film, segera bersihkan kotoran tersebut. Lakukan pengelapan dengan gerakan satu arah. Hindari gerakan memutar karena dapat menimbulkan goresan pada kaca film Anda.
Keempat, dalam membersihkan kaca film mobil sebaiknya menggunakan cairan konsentrat yang memang dikhususkan untuk membersihkan kaca. Setelah menggunakannya, jangan lupa untuk mengelapnya hingga benar-benar bersih sampai tidak ada sisa cairan yang tertinggal. Jangan lalai karena hal tersebut juga dapat membuat kaca film Anda menjadi buram.
Cara membersihkan kaca film dengan benar yang terakhir adalah ketika kondisi kaca dalam keadaan berembun, seka embun tersebut hingga benar-benar kering karena embun yang tertinggal dapat menimbulkan jamur.
Demikianlah artikel seputar cara membersihkan kaca film dengan benar yang dapat kami sampaikan. Semoga artikel ini bermanfaat.
Ditulis oleh: Mohammad Reza – Agni Sentral Motor