Merek dan jenis kaca film yang beredar sangat beragam. Begitu pula istilah-istilah kaca film. Jangan anggap remeh hal ini karena dapat membantu Anda ketika hendak memilih kaca film yang tepat.
Penggunaan kaca film sebagai aksesoris pendukung mobil seakan sudah menjadi keharusan. Pemasangan kaca film pada mobil memang seperti sudah jadi kebutuhan primer. Berikut adalah beberapa istilah-istilah kaca film yang perlu Anda ketahui sebelum hendak memutuskan untuk membeli kaca film.
Sebelum mengenal istilah-istilah kaca film, alangkah baiknya kita ketahui dulu jenis kaca film yang beredar:
1. Kaca Film Pengaman (Safety/Security Film)
Kaca Film ini biasanya digunakan sebagai pengaman untuk menjamin privasi Anda. Tingkat kegelapan kaca film ini mencapai 90 persen. Orang dari luar akan kesulitan untuk melihat ke dalam. Dari segi keamanan pun akan membantu menahan pecahan kaca berhamburan jika terjadi benturan
2. Kaca Film Artistik (Decorative Film)
Kaca film ini umumnya berfungsi untuk mendekorasi kaca. Biasanya, jenis kaca film ini memiliki motif yang bervariasi sehingga mempercantik penampilan kaca mobil ataupun kaca ruangan Anda. Dari segi keindahan, kaca film ini membuat mobil Anda tampak terlihat menarik, apalagi jika disesuaikan dengan warna mobil.
3. Kaca Film Penolak Panas (Solar Control Film)
Kaca film inilah yang umum digunakan pada mobil. Teknologi yang digunakan dapat mengurangi panas maupun merefleksikan sinar inframerah atau ultraviolet sehingga suhu dalam ruangan akan tetap sejuk,
Setelah mengenal jenis-jenis kaca film, Anda juga sebaiknya mengetahui istilah-istilah kaca film. Istilah-istilah kaca film ini yang akan membantu Anda mengenal lebih jauh peran kaca film.
1. Tingkat Kegelapan (Darkness)
Digunakan untuk mengukur tingkat kegelapan kaca film. Biasanya ditulis dalam bentuk persentase. Semakin tinggi persentasenya, semakin sedikit cahaya yang masuk. Khusus untuk kaca depan, sebaiknya pilih tingkat kegelapan maksimal 40 persen. Karena berpotensi mengganggu penglihatan Anda saat kondisi gelap atau malam hari.
2. Ultra Violet Rejected (UVR)
Merupakan jumlah persentase sinar ultraviolet yang ditolak. Semakin tinggi angkanya, kualitas kaca film akan semakin bagus.
3. Total Solar Energy Rejected (TSER)
Jumlah persentase total energi matahari yang ditolak oleh kaca film. Sama dengan UVR, semakin besar akan semakin bagus.
4. Infra-Red Rejected (IRR)
Sinar inframerah juga terdapat pada sinar matahari. Nilai persentase sinar inframerah yang dapat ditolak oleh kaca film penolak inframerah ditunjukkan di sini.
5. Visible Light Transmittance (VLT)
Jumlah persentase cahaya matahari yang masuk menembus kabin. Semakin kecil nilainya, maka semakin sedikit pula cahaya yang masuk.
Nah, demikianlah artikel ini diulas. Mengenal jenis serta istilah-istilah kaca film dapat membantu Anda dalam memilih kaca film yang tepat. Semoga artikel ini bermanfaat.
Disunting dari: spectrum-film.com