Tidak cuma Daihatsu Ayla yang bersolek, Toyota Agya turut mengalami penyegaran. Secara fisik, ubahan pada Agya tidak jauh berbeda dengan Ayla.
Sentuhan baru meliputi bagian eksterior, interior dan mesin. Meski kini tersedia pilihan mesin 1.2 liter, baik Agya maupun Ayla tetap mempertahankan mesin 1.0 liter. Ternyata, antara mesin 1.0 liter Agya dan Ayla terdapat sedikit perbedaan.
“Mesin 1.000 cc sebelumnya itu belum menggunakan VVT-i, yang baru sudah. Sehingga menambah tenaga sekira 1,7 Ps (1,67 Tk), juga konsumsi bahan bakar naik, sekarang jadi sekitar 22 kilometer per liter,” jelas Product Knowledge Head, Product Planning Division PT Toyota Astra Motor Gandhi Ahimsaputra.
Berdasarkan data spesifikasi, mesin new Agya mampu menghasilkan tenaga 66 Tk, sementara mesin lawas tenaganya 64 Tk.
Dengan mesin yang lebih bertenaga, berkendara dengan mobil yang bermain di segmen low cost green car (LCGC) ini tentu akan lebih mengasyikkan. Akan lebih mengasyikkan lagi jika mobil ini dilapisi kaca film berkualitas dari Iceberg Window Films.
Kaca film premium ini menggunakan material 100 persen Nano Carbon dengan teknologi “Night Vision Technology”. Selain itu, teknologi UV 400 yang dianut mampu menangkal sinar Ultraviolet berbahaya kategori UVA, UVB dan UVC.
Sekadar informasi, New Agya tersedia dalam pilihan warna Grey Metalic, Red, White, Silver Metalic, Hitam, serta warna baru Yellow. Mobil murah yang harganya tak lagi murah ini dibanderol mulai dari Rp 127.600.000 hingga Rp 151.900.000 on the road Jakarta.