ASM Luncurkan ICEBERG Window Films ICE 90,
Ikut Berpartisipasi Surabaya Motor Show 2015,
dan Dukung Komunitas Mercy W211.02
Jakarta, 2 Maret 2015 – ICEBERG Window Films selaku pelopor kaca film berbahan material 100% Nano Carbon, menciptakan inovasi terbarunya melalui produk yang baru saja diluncurkan, yaitu ICEBERG 90. Kaca film berkualitas tinggi ini hadir dengan warna hitam yang mewah namun memiliki pandangan yang masih memudahkan penglihatan pengendara dari dalam kabin mobil yang disebut “Night Vision Technology”. Selain itu, sebagai dukungan terhadap komunitas otomotif, ICEBERG Window Films mendukung dan menjalin kerjasama dengan Mercy Club W211.02 di Surabaya pada saat Ulang Tahun Mercy Club W211.02 yang ke-1, 15 Februari 2015. ICEBERG Window Films juga memberikan kemudahan dan melakukan edukasi produk-produknya kepada konsumen di pameran Surabaya Motor Show, 11 – 15 Maret 2015.
ICEBERG ICE 90 merupakan kaca film premium dengan teknologi terkini “Night Vision Technology” dan memiliki material 100% Nano Carbon yang akan memberikan kenyamanan lebih bagi pengemudi dan penumpang di dalam kabin. “Kami yakin dengan varian ICE 90 dari ICEBERG Window Films dapat memberikan kepuasan dan kenyamanan kualitas premium. Selain memberikan kualitas yang mumpuni , Varian ICE 90 juga memiliki kualitas warna hitam yang mewah untuk mobil tipe apapun, mulai dari mobil built Up , SUV, MPV, maupun City Car seperti Honda Brio, sehingga tampak lebih berkelas,” ujar Yogi Aditya, selaku Nasional Sales Manager Agni Sentral Motor (ASM – Sole Ditsributor ICEBERG Window Films Indonesia).
Meskipun kualitasnya premium, namun ICE 90 dibanderol dengan harga yang terbilang cukup terjangkau. Misalnya untuk mobil MPV sekelas Toyota Innova, kisarannya Rp. 4.300.000. Sedangkan untuk mobil MPV premium sekelas Toyota Alphard maupun Nissan Elgrand berada di angka Rp. 4.700.000. Sementara di kelas city car premium seperti MINI Cooper dipatok di harga Rp. 4.000.000. Menariknya, harga tersebut belum termasuk diskon yang diberikan outlet-outlet resmi ICEBERG Window Films yang tersebar di seluruh kota di Indonesia.
“Harga tersebut untuk SKKB (Samping Kanan Kiri Belakang) menggunakan kaca film ICE 90. Silahkan datang ke outlet-outlet resmi ICEBERG Window Films terdekat di kota Anda, karena setiap outlet akan memberikan diskon khusus yang bervariasi setiap outletnya, guna memberikan pelayanan dan kepuasan bagi konsumennya. Selain itu, dapatkan pula diskon menarik pada saat pameran otomotif Surabaya Motor Show, 11 – 15 Maret 2015. Sudah menjadi komitmen kami untuk memberikan produk ICEBERG Window Films dengan kualitas terbaik namun harganya terjangkau, sehingga tidak membebani konsumen,” imbuh Aditya.
Bagi konsumen di Surabaya dan sekitarnya, ICE 90 dan berbagai varian unggulan ICEBERG Window Films lainnya ini bisa didapatkan langsung di pameran otomotif Surabaya Motor Show 2015, 11 – 15 Maret yang akan berlangsung di Grand City Convex. Pengunjung pameran juga bisa berkonsultasi langsung dengan ahli kaca film dari ICEBERG Window Films untuk mendapatkan produk terbaik bagi kendaraanya. Konsumen juga akan dimanjakan dengan program-program yang sudah disiapkan tim ICEBERG Window Films.
Lebih lanjut, Adit menambahkan, partisipasi ICEBERG Window Films di acara Ulang Tahun Mercy Club W211.02 yang ke-1 tahun 2015, merupakan bentuk dukungan terhadap komunitas otomotif di Indonesia. Berbagai rangkaian acara disajikan dalam acara ini dan ICEBERG Window Films memberikan hadiah kepada 4 pemenang di acara tersebut dalam bentuk Free Pemasangan kaca Film ICEBERG Window Films di kendaraan peserta pemenang. Dengan demikian, ICEBERG Window Films resmi sebagai official Window Films Mercedes-Benz W211.C1.